Monday, March 12, 2012

UNISONIC - 2012, Sebuah band istimewa yang akan segera hadir .....


Debut Album: UNISONIC - 2012




“Ultimate band, UNISONIC. The long awaited reunion of 2 heavy rock legends. KAI HANSEN, MICHAEL KISKE, MANDY MEYER, DENNIS WARD, KOSTA ZAFIRIOU. Debut mini album (unisonic-ignition). Out late January 2012. Featuring 2 new song, +1 Demo version, +1 I Want Out (Kiske Live in Japan 2011). Debut album march 30, 2012. For UNISONIC video premiere, Live Shows, Competitions & more”.
Visit :
www.unisonic.de
www.facebook.com/earmusicofficial

Baru beberapa yang lalu saya menemukan sebuah video melalui Youtube.com tentang beberapa vokalis band-band “hebat” yang mencoba meng-cover track I Want Out milik Helloween era Michael kiske. Tetapi yang sebelumnya akan mereview materi tersebut, akhirnya berubah arah karena mendapatkan rumor akan kemunculan band debutan 2 legenda heavy metal. Akhirnya saya mendapatkan album mini dari band yang dimaksud yakni UNISONIC.
Band besutan yang ternyata sudah ditunggu-tunggu kehadirannya ini telah meluncurkan mini album pada januari 2012 yang lalu. Berisikan 4 materi, 2 track full diantaranya adalah demo version dari track Soul Alive dan tampilan live Kiske di Jepang pada tahun 2011 yang meng-Cover “I Want Out” milik Helloween.
Sedangkan album debut mereka akan dirilis 30 maret 2012 (9 hari lebih awal dari Japan) via earMUSIC/Edel dengan tambahan bonus track didalamnya. Tidak bisa dipungkiri lagi, bahwa negeri sakura ini selalu mendapatkan yang istimewa dari band-band dunia.
Kembali ke materi. Meski terbilang sebagai grup baru, namun band ini tidak sembarangan karena UNISONIC merupakan kolaborasi Michael Kieske sebagai mantan vokalis  HELLOWEEN dan gitaris GAMMA RAY yang juga mantan HELLOWEEN, Kai Hansen. Di proyek baru ini mereka mengajak bassist Dennis Ward dan drummer Kosta Zafiriou serta gitaris asal Swiss, Mandy Meyer.
UNISONIC
“Kami mendapat tawaran menjanjikan dari beberapa label rekaman untuk merilis album UNISONIC, tapi antusias Max Vaccaro membuat kami lebih memilih bergabung dengan earMUSIC dan kami yakin ini pilihan yang tepat untuk kami,” ujar Zafiriou.
Nafas UNISONIC menjadi lebih hidup setelah Kai Hansen bergabung dengan band ini di awal tahun 2011. Mereka mulai menulis beberapa lagu tentunya dengan talenta milik Hansen. Lagu-lagu ini sudah mulai direkam sejak akhir September kemarin di Studio ICP yang ada di kota Brussels, Belgia.
Mereka mengklaim musik yang dimainkan UNISONIC adalah pendekatan pada heavy rock dengan tanpa mengorbankan power dan kekuatan serta melodi yang catchy. Karakater-karakter ini yang sudah ada di setiap personil UNISONIC ketika masih bergabung di beberapa band mereka sebelumnya.
“Rasanya sangat luar biasa akhirnya membawa band ini ke studio rekaman dan mulai merekam lagu-lagu kami yang sudah lama dipersiapkan. Tak sabar menunggu hasil akhir yang pasti membanggakan,” komentar Kieske.
“Kami ptnya lagu-lagu yang berkarakter kuat dan tak sabar menunggu orang-orang memberi komentar atas hasil album itu nantinya. Setiap orang yang ada di band ini menjadi lebih antusias dan lebih yakin dengan masa depan UNISONIC,” timpal bassist Dennis Ward yang juga diplot menjadi produser rekaman.
“Setelah bertahun-tahun tidak bergabung di band, aku menikmati show pertama dengan UNISONIC di pertengahan tahun 2010 dan aku setuju kami melakukan tur singkat dengan AVANTASIA. Ini pengalaman bagus untuk kami dapat berbagi panggung dengan mereka. Tapi dengan Kai Hansen rasanya lebih berbeda.”
“Secara instan kami merasa seperti magis yang terus berlanjut meski tidak sedang berada satu panggung. Kami pikir kami harus merealisasikan untuk membentuk satu band dimana kami bisa bersama dan dia tertarik dengan UNISONIC. Ketertarikan dia membuat kami tidak ragu untuk mengajak Hansen,” kata Kieske seputar bergabungnya Kai Hansen. Mereka yakin bergabungnya Hansen juga tidak akan mempengaruhi GAMMA RAY.
Kiske keluar dari HELLOWEEN di tahun 1993 atau setelah HELLOWEEN merilis album penuh kelima, “Chameleon” yang dianggap sebagai salah satu album terburuk jagoan power metal asal Jerman tersebut. Setelah itu Kieske belum lagi terlibat dalam proyek band tetap meski sempat merilis beberapa album solo dan berpartisipasi sebagai vokalis panggung di beberapa band termasuk AVANTASIA.
Dan romantisme Kiske bersama Ward serta Zafiriou dimulai sekitar lima tahun lalu ketika mereka berkolaborasi dibawah bendera PLACE VENDOME. Setelah merilis dua album kemudian mereka sepakat untuk bereksodus ria.



Berikut Line up dari UNISONIC :
1.      Michael Kiske - Vocals (Kiske Somerville, Avantasia (live), ex-Ill Prophecy, ex-Helloween)
2.      Kai Hansen - Guitars (Gamma Ray, Avantasia (live), ex-Helloween, ex-Iron Savior)
3.      Mandy Meyer - Guitars (ex-Krokus, Asia, Gotthard)
4.      Dennis Ward - Bass (D.C. Cooper, Missa Mercuria, Pink Cream 69, Wicked Sensation, ex-Bob Catley, ex-Dezperadoz)
5.      Kosta Zafiriou - Drums (D.C. Cooper, Pink Cream 69, ex-Axxis, ex-Kymera)

Tracklist:

1. Unisonic
2. Souls Alive
3. Never Too Late
4. I've Tried
5. Star Rider
6. Never Change Me
7. Renegade
8. My Sanctuary
9. King For A Day
10. We Rise
11. No One Ever Sees Me

Limited-Edition Bonus Track:

12. Over The Rainbow


Notes: (Wahyu Ex-FORMASI)